Hello, Kicau Mania!

settingan koloni lovebird betina dewasa untuk lomba


settingan koloni lovebird betina dewasa untuk lomba
hai kembali lagi dengan saya di duniangocehmania , kali ini saya akan memberikan sedikit tips tentang settingan koloni lovebird betina dewasa yang dapat anda praktikkan pada burung gacukkan anda . Sekarang settingan koloni atau settingan untulan sudah menjadi trend di kalangan lovebird mania hampir di setiap gantangan pasti akan kita temui lovebird yang di untul atau dikoloni menjadi satu baik itu lovebird jantan maupun betina . Mengapa settingan koloni lovebird banyak diminati ? ada banyak keunggulan settingan koloni dibanding settingan yang lain diantaranya burung lovebird menjadi lebih stabil birahinya dan semakin rajin bunyi dengan jeda yang lebih rapat akan tetapi kalian harus tetap melihat karakter dari burung lovebird gacukkan anda terlebih dahulu semisal burung lovebird dengan tipe fighter jangan kalian paksakan untuk diuntul atau dikoloni karena justru akan mengurangi durasi ngekeknya. Settingan koloni tidak hanya di berikan hanya untuk lovebird jantan saja akan tetapi bisa juga di berikan pada lovebird betina tentu saja dengan cara yang berbeda berikut adalah cara-caranya :

Settingan koloni lovebird betina dewasa

settingan koloni lovebird betina dewasa untuk lomba
ada banyak cara untuk menyetting koloni lovebird betina dewasa akan tetapi itu kembali lagi kekarakter lovebird kita , disini saya akan sedikit merangkumkan cara menyeting lovebird betina yang dapat anda praktikkan pada burung gacukkan anda :
  1. Untuk harianya masukan lovebird betina beserta untulanya (bisa lovebird jantan maupun betina usahakan yang sudah akur atau jodoh) ke dalam 1 kandang kotak koloni tanpa meletakan gelodok dan jangan sampai lupa juga untuk harinnya anda berikan air minum bersih serta pakan milet putih kiloan.
  2. Pada pagi hari sekitar jam 05.30 pisahkan antara lovebird betina dengan jantan dan taruh pada sangkar kapsul kemudian embun-embunkan dan usahakan jangan sampai melihat lovebird jantan agar lovebird betina bisa lebih tenang.
  3.  Sekitar kurang lebih pukul 07.30 mandikan burung lovebird betina bisa dengan cara si semprot dengan memakai sprayer dengan volume tipis embun sampai basah kuyup.
  4.  jemur lovebird betina kurang lebih selama 15 menitan sampai bulunya kering semua kemudian angin-anginkan ditempat yang teduh.
  5. Pada pukul 09.00 satukan kembali lovebird betina kedalam sangkar kotak bersama untulannya dan masukkan kedalam rumah.
  6. Lakukan pemasteran pada lovebird betina anda dengan menggunakan mp3 atau burung lain yang mempunyai suara kasar dengan durasi yang panjang agar durasi burung lovebird betina anda tidak menurun karena terkadang di beberapa khasus burung lovebird betina yang di setting koloni menjadi menurun durasinya.
  7.  pada malam harinya sekitar jam 09.00 malam kembali burung tersebut anda mandikan dengan cara disemprot tipis dengan memakai sprayer sampai basah kuyup. setelah itu anda angin - anginkan sampai terlihat agak kering. dan yang terakhir anda biarkan lovebird beristirahat dengan tenang sampai esok harinya.
  8. Pada hari H-1 sebelum lomba anda berikan sedikit tambahan makanan yang mengandung protein agak tinggi seperti jagung manis,kangkung dll anda juga dapat menambahkan sedikit pakan perkutut kedalam milet putih lovebird anda untuk membantu menjaga stamina burung lovebird betina anda sebelum dilombakan . Untuk perawatanya H-1 sebelum lomba lovebird setelah dimandikan sampai bulunya kering langsung dimasukkan rumah dan taruh pada tempat yang sepi dan jangan dimasteri kemudian pada malam harinya lovebird tidak perlu dimandikan.
  9.  Pada hari H lomba tetap lakukan pengembunan dan mandikan burung kemudian jemur sebentar sampai bulunya kering kemudian masukkan untulanya kedalam sangkar kapsul kemudian kerodong dan buka pada saat sudah sampai dilapangan.
  10. Pada saat dilapangan carilah tempat yang teduh kemudian ablak burung lovebird anda kemudian satu sesi sebelum lovebird betina anda mau digantangkan pisahlah untulanya sembari anda amati birahinya jika lovebird tidak mau ngangkat berikan sedikit kangkung atau jagung manis.
(NB : jika saat digantangkan lovebird terlihat oncling sambil mencari untulanya rubahlah pola settinganya dengan memisah untulanya pagi hari pada hari H atau pada H-1 )

Sekian tips settingan koloni lovebird betina dewasa untuk lomba yang dapat saya berikan selamat mencoba ..



0 Response to "settingan koloni lovebird betina dewasa untuk lomba"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel