Hello, Kicau Mania!

Cara mengatasi burung lovebird yang hanya ngetik dan koek-koek saat digantangkan


Hai sobat lovebird mania kembali lagi di blog saya duniangocehmania.blogspot.com . Kali ini saya akan membahas tentang cara mengatasi burung lovebird yang hanya netik dan koek-koek saat digantangkan. Mungkin sobat lovebird mania pernah ada yang mengalami ketika burung gacukkan sobat lovebird mania ketika dilombakan hanya ngetik dan bunyi koek-koek saja tidak mau ngekek pasti sobat lovebird mania langsung mencari penyebabnya . Sebenarnya lovebird yang hanya bunyi kowek-kowek saat digantangkan mempunyai beberapa penyebab yang tidak dapat langsung kita simpulkan tanpa melihat kondisi burung lovebird secara langsung , akan tetapi secara garis besarnya lovebird yang hanya bunyi koek-koek saat digantangkan dapat disebabkan oleh hal-hal berikut ini :

1. Lovebird kurang nutrisi dan multifitamin


Seperti halnya manusia lovebird juga membutuhkan extra fooding sebagai tambahan nutrisi serta multifitamin selain itu extra fooding juga membuat burung lovebird kita menjadi semakin fit dan mempunyai gairah untuk berkicau. Akan tetapi pemberian extra fooding ini harus sesuai takaran karena jika kelebihan maka akan membuat lovebird kita menjadi over birahi. Jika lovebird kita kekurangan nutrisi dan multifitamin maka lovebird kita akan menjadi malas berbunyi selain itu staminanya pun akan menurun sehingga tidak mampu untuk ngekek dengan panjang . Jadi sebelum menyimpulkan penyebab lovebird yang hanya bunyi kowek-kowek saat digantangkan karena kekurangan nutrisi dan juga multifitamin anda sebaiknya mengingat-ingat apakah pemberian ekstra fooding pada lovebird kesayangan anda sebelum dilombakan apakah sudah terpenuhi atau belum . Pemberian ekstra fooding yang dianjurkan untuk lovebird yang untuk lomba adalah 2-3 kali perminggu dengan menu yang selalu berganti selain itu tambahkan timun sebagai penyetabil birahi lovebird.

2. Kondisi lovebird kurang fit

Kondisi lovebird yang down ini dapat disebabkan oleh beberapa hal diantaranya karena burung lovebird yang sedang ganti bulu ,lovebird sedang birahi ,atau lovebird habis diternakkan sehingga kondisi tubuhnya belum fit 100% , dan bisa juga karena lovebird dalam kondisi nglemak . maka anda harus memperhatikan apakah lovebird anda sedang dalam kondisi yang saya sebutkan tadi atau tidak dan untuk mengatasi kondisi-kondisi tersebut adalah sebagai berikut :
  • Lovebird sedang ganti bulu
Sebaiknya lovebird yang sedang ganti bulu atau ngurak janganlah dilombakan terlebih dahulu atau harus kita istirahatkan ditempat yang tersendiri jauh dari gangguan karena ketika lovebird sedang ganti bulu kondisi lovebird menjadi kurang fit dan membutuhkan konsentrasi yang tinggi untuk menyelesaikan proses mabungnya .
  • Lovebird sedang birahi
Lovebird yang sedang birahi biasanya akan cenderung cemas dan banyak tingkah ketika bertemu dengan lovebird lain dan untuk mengatasinya anda dapat dengan memandikanya pada malam hari secara rutin.

  • lovebird habis diternakkan dan lovebird dalam kondisi nglemak

lovebird yang habis di ternakkan staminanya cenderung belum pulih 100% karena pada saat diternak lovebird akan cenderung lebih mementingkan makanan bagi anak-anaknya sehingga mereka akan cenderung kekurangan nutrisi. Untuk megatasi hal tersebut anda dapat memisahkanya kedalam sebuah kandang umbaran dan memberikanya nutrisi yang cukup untuk makananya.

3. Emosi burung lovebird yang kurang
Emosi yang saya maksud disini bukanlah emosi terhadap lawan jenis atau bisa juga disebut birahi akan tetapi emosi disini adalah emosi burung lovebird ketika dengan lovebird lain baik sesama jenis atau lawan jenis . biasanya emosi yang turun pada lovebird dapat disebabkan karena kebiasaan kita yang sering mempertemukan dengan lovebird lain sehingga sifat teritorialnya menjadi berkurang sehingga ketika kita gantangkan lovebird hanya cenderung ngetik, kowak-kowek bahkan cuek. Untuk mengatasi masalah tersebut dapat dilakukan dengan memisahkan lovebird tersebut dengan lovebird lain agar tidak saling bertemu sehingga sifat teritorial lovebird tersebut kembali.

0 Response to "Cara mengatasi burung lovebird yang hanya ngetik dan koek-koek saat digantangkan"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel